- Sebagai langkah awal mereka untuk menempuh perjalanan 5 tahun kedepan yang penuh tantangan dan hambatan, sehingga perlu dukungan semua komponen masyarakat Sultra.
SPIONNEWS.ID, KENDARI – Gubernur Sulawesi Tenggara (Sultra), Mayjen TNI (Purn) Andi Sumangerukka, S.E., M.M., dalam akun resminya di facebook mengungkapkan, tidak terasa dirinya bersama Wakil Gubernur Sultra, Ir. Hugua telah menunaikan tugas mereka sudah lebih dari 100 hari kerja.
“Tidak terasa, 100 hari pertama saya bersama @hugua telah berlalu. Ini adalah langkah awal yang berarti dari perjalanan 5 tahun kami kedepan untuk memimpin Sulawesi Tenggara,” ujarnya.

Menurutnya, untuk Mewujudkan Visi Sulawesi Tenggara yang Maju, Aman, Sejahtera, dan Religius tentu bukan hal yang bisa dicapai dalam waktu singkat, sehingga butuh dukungan dari semua komponen Sultra. “Kami sangat menyadari bahwa tujuan besar ini membutuhkan waktu dan dukungan penuh dari seluruh lapisan masyarakat Sulawesi Tenggara,” imbuhnya.

Oleh karena itu, masih kata ASR, sapaan akrab Andi Sumangerukka, menyampaikan bahwa; “Kami memohon doa dan dukungannya agar senantiasa diberikan kesehatan dan kekuatan untuk terus memberikan yang terbaik bagi daerah yang kita cintai ini. Kami juga ingin menegaskan bahwa kami akan selalu terbuka terhadap kritikan dan saran demi kemajuan daerah kita,” demikian ASR. (andi sumangerukka)
Editor: Rusly, S.Mn.














